Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Inovatif dan Inspiratif, Kementan Dorong Pengembangan Budidaya Padi IP400
Sabtu, 28-11-2020 - 13:37:41 WIB
TERKAIT:
   
 

Situsnews - Sragen 


Merupakan salah satu penghasil beras terbesar di Indonesia yakni menempati peringkat ke 9. Pencapaian ini karena petani di Sragen menerapkan berbagai terobosan inovasi dan teknologi salah satunya tanam padi dengan pola indeks pertanaman (IP) 400 atau tanam dan panen 4 kali setahun.


Berangkat dari hal ini, Kementerian Pertanian (Kementan) mendorong penuh model budidaya padi dengan pola IP400 untuk meningkatkan produksi padi, ketahanan pangan dan nilai tambah atau kesejahteraan petani. Menurut Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementan, Suwandi, pola IP400 artinya petani menanam dan memanen padi sebanyak empat kali dalam setahun dengan mengefektifkan masa tanam, selama tiga bulan petani harus mampu menanam padi dari mulai persemaian, olah tanah sampai panen.


"Kuncinya pengaturan pola tanam dan jenis varietasnya berumur pendek dan cepat panen sehingga bisa panen 4 kali setahun. Benih berumur pendek 70 sampai 90 hari yang disemai di luar, pola dan waktu tanam sesuai kalender tanam," demikian dikatakan Suwandi saat terjun menemui petani padi di Desa Mlale Kecamatan Jenar, Kabupaten Sragen menerapkan tanam padi IP400, Sabtu (28/11/2020).


Suwandi mengaku sudah menginstruksikan mulai 2021 ini setiap kabupaten mengenalkan pola tanam IP400 ini luasan minimal 25 hektar. Kementan memberikan dukungan dengan menyalurkan bantuan gratis berupa bibit unggul, alat mesin pertanian, obat-obatan, pupuk, pendampingan serta fasilitas kredit usaha rakyat (KUR) bekerja sama dengan perbankan.


"Ini akan dijadikan percontohan di tiap kabupaten untuk bisa diikuti oleh petani petani lain sehingga jangkauan IP400 lebih luas," terangnya.


Mbah Pandi, salah seorang petani di Desa Mlale Kecamatan Jenar, Kabupaten Sragen menanam padi bersama petani lain yang tergabung dalam Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) dengan pola IP400 seluas 80 ha di 3 kelompok tani. Setahun dua kali tanam menggunakan varietas IR64 dengan masa panen umur 85 hari setelah tanam (HST) dan dua kali tanam dengan varietas Inpari32, panennya 90 HST.


"Kami tanam padi bulan November 2019, panennya Februari 2020. Selang antara panen ke tanam lagi bulan Februari ini maksimal 5 hari. Sebelum panen bibit untuk ditanam sudah disiapkan terlebih dahulu dan setelah panen melakukan olah tanam 4 hari. Kami pakai pupuk kandang," ungkap Mbah Pandi kepada Suwandi dan rombongan.


Bagaimana caranya usai panen langsung tanam? Mbah Pandi menjelaskan caranya melakukan penyemaian padi di luar selama 20 hingga 25 hari atau beli bibit siap tanam. Jarak waktu antara panen ke tanam maksimal 5 hari.


"Setelah dipanen dengan combine harvester langsung olah tanah dengan traktor dan disebar pupuk organik dan hari ke-5 sudah ditanam padi," jelasnya.


Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sragen Eka R. Mumpuni mengatakan penerapan pola IP400 ini didukung dengan ketersediaan air irigasi sepanjang waktu karena saat musim kemarau air tercukupi. Air tercukupi berkat bantuan sumur submersible dengan tenaga listrik.


"Hasil panen sekitar 9 ton perhektar, dengan harga Rp. 4.650 perkilogram gabah kering panen. Incomenya mencapai Rp 41 juta perhektar dan biaya satu musim Rp 15 juta perhektar sehingga keuntungan kotor Rp 26 juta perhektar permusim," terang Eka.


"Kami berharap pola IP400 ini bisa diterapkan di kabupaten lain, sehingga produksi padi dalam negeri meningkat, selalu tersedia dan kesejahteraan petani pun meningkat," pinta dia.


(Deptan/As)




 
Berita Lainnya :
  • "Ndasmu Etik": Retorika Jalur Buntu
  • Hari Bela Negara ke-75, FPK Riau Bersama PSMTI Gelar Baksos Donor Darah
  • Hanura Sumbar Desak Gubernur Lantik Komisi Informasi Publik
  • Menhan Disambut Danrem 032/Wbr Kunjungi Korban Erupsi Gunung Marapi
  • Febby Dt Bangso Dari Ketua Ke Ketua
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 "Ndasmu Etik": Retorika Jalur Buntu
    02 Hari Bela Negara ke-75, FPK Riau Bersama PSMTI Gelar Baksos Donor Darah
    03 Hanura Sumbar Desak Gubernur Lantik Komisi Informasi Publik
    04 Menhan Disambut Danrem 032/Wbr Kunjungi Korban Erupsi Gunung Marapi
    05 Febby Dt Bangso Dari Ketua Ke Ketua
    06 Seluruh Korban Erupsi Gunung Marapi Telah Ditemukan
    07 Ganjar Mahfud: Benarkah Akan Dwi Tunggal?
    08 Sinde Puspita,S.Psi MM PhD. Pulang Menata Pendidikan Sumbar
    09 Sekjen Hanura Berpulang, Febby Dt Bangso dan DPD Hanura Sumbar Sampaikan Duka Mendalam
    10 Febby Dt Bangso: Kharisma Ganjar Pranowo Jelas Terlihat di Jalan Santai Perjuangan
    11 Syafri Terpilih Secara Aklamasi Pimpin Forum UMKM Kab. Solok
    12 Diikuti FPK Kabupaten/Kota, Plt Gubri Buka Rakor FPK Riau
    13 Pendamping Halal LP3H UNP Raih Peringkat II Nasional Pendamping Inspiratif
    14 Terima Penghargaan FPK Riau, Gubri Ucapkan Terima Kasih kepada 69 Paguyuban se Riau
    15 Pengurus PWI Sumbar Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya Mantan Bupati Padang Pariaman, Ali Mukhni
    16 Hadirkan Komisioner KPU Riau, Dialog FPK Riau Diikuti Puluhan Tokoh Paguyuban
    17 Dibuka Mayjen TNI (Purn) Wisnu Bawa Tenaya, Putu Senawa Terpilih sebagai Ketua PHDI Riau
    18 Ingin Rawat Sendiri, 24 Petani kampar Minta Keluar dari Program Lanjutan PSR BPDPKS
    19 Staf Khusus Presiden RI Beri Pembekalan Wawasan Kebangsaan dalam PKKMB Universitas Sahid 2023
    20 Kerjasama International USAHID Menggandeng International Islamic Academy of Uzbekistan
    21 Ini 10 Motivator Terbaik dan Terkenal di Indonesia, Nomor Tujuh Paling Muda
    22 Rilis Mini Album Metro, Jebung Padukan Genre dan Warna Musik
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © SITUS NEWS - terpercaya dan bersahabat