DPD Projo Riau dan Tionghoa Peduli Penanggulangan Covid-19 kembali melakukan sosialisasi kepada masyarakat dalam pencegahan  penyebaran Covi" />
Senin, 12 Januari 2026

Breaking News

  • Dinilai Bertentangan dengan Perda, DPRD Pekanbaru Bahas Perwako RT/RW   ●   
  • Insiden Berulang Pipa Gas TGI di Riau, Pakar Nilai Inspeksi Tak Menyeluruh   ●   
  • Kampus Berdampak: FMIPA UNRI Wujudkan SDGs melalui Kukerta 2026   ●   
  • Pengembangan Batik Lokal, Dekranasda Inhil Tekankan Ciri Khas dan Hak Cipta   ●   
  • Pemkab Kampar Perjuangkan Infrastruktur Jalan, Bupati Temui Wamen PU   ●   
Antisipasi Covid-19
Projo Riau dan Tionghoa Peduli Baksos di Pasar Wisata
Rabu 22 April 2020, 14:52 WIB
Foto bersama sebelum baksos
PEKANBARU - DPD Projo Riau dan Tionghoa Peduli Penanggulangan Covid-19 kembali melakukan sosialisasi kepada masyarakat dalam pencegahan  penyebaran Covid 19 atau virus corona. Kali ini mengambil tempat di Pasar Wisata Pekanbaru, Sabtu (18/4/2020).

Baksos bekerjasama dengan LSM LIRA Riau dan PT Dalena Pratama Indah sebagai Pengelola Pasar Wisata yang dikenal juga sebagai Pasar Bawah. Baksos berupa penyemprotan cairan disinfektan dan pembagian masker gratis. Kemudian menyerahkan satu set tangki cuci tangan sumbangan Indonesia Marketing Association Pekanbaru yang di salurkan melalui Tionghoa Peduli. 

Ketua DPD Projo Riau, Sonny Silaban ST mengatakan, perlu kesadaran bersama untuk mengantisipasi penyebaran virus corona.  Kemudian mematuhi dan melaksanakan himbauan-himbauan yang di berikan oleh pemerintah. 

"Kami berharap kesadaran masyarakat menjadil lebih tinggi untuk menerapkan pola hidup sehat dan bersih," jelasnya. 

Sementara itu,  Sekertaris Projo Riau Nata Hedy Nyo SE MH menambahkan,  Projo Riau terus berupaya memutus rantai penyebaran Covid-19. Baik di pemukiman warga, rumah ibadah dan sarana umum lainya. "Kali ini,  baksos mengambil tempat di Pasar Wisata. Diharapkan pedagang dan masyarakat menjadi lebih nyaman," ungkapnya. 

Direktur PT Dalena Pratama Indah, Veladhio Pranajaya selaku Pengelola Pasar Wisata Pekanbaru mengucapkan terimakasih dan apresiasinya terhadap aksi sosial Projo Riau dan Tionghoa Peduli yang berkolaborasi bersama LSM LIRA Riau. 

”Kita mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Projo Riau dan Tionghoa Peduli. Semoga bantuan  bermanfaat bagi para pedagang dan pengunjung Pasar Wisata ini,” ujarnya.

Gubernur LSM LIRA Riau, Harmen Fadly SE mengatakan, dalam kolaborasi bersama Projo Riau dan Tionghoa Peduli  pihaknya menurunkan 50 anggotanya.*




Editor :
Kategori : Ekonomi
Untuk saran dan pemberian informasi kepada situsnews.com, silakan kontak ke email: redaksi situsnews.com
Berita Pilihan
Rabu 07 Januari 2026
Rekomendasi Paket Internet Telkomsel Murah untuk Sebulan, Mulai Rp30 Ribuan

Senin 29 Desember 2025
Upah Minimum Riau 2026 Ditetapkan, Ini Daftar UMK Kabupaten/Kota

Sabtu 27 Desember 2025
Tren Carnivore Diet Makin Populer, Pakar Ungkap Risiko di Balik Klaim Manfaat

Minggu 21 Desember 2025
Mutasi Akhir Tahun, Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres Polda Riau Diganti

Jumat 12 Desember 2025
Besok, Masjid Raya An-Nur Riau Gelar Tabligh Akbar dan Penggalangan Dana untuk Korban Bencana Sumatera

Rabu 10 Desember 2025
Masyarakat Bingung Tanggal Cuti Natal? Ini Penjelasan Resminya

Senin 08 Desember 2025
Beda Warna Beda Khasiat: Ini Nutrisi Anggur Hijau, Merah, dan Hitam

Kamis 04 Desember 2025
Satu Amalan Kecil yang Mengantarkan Seseorang ke Surga

Senin 01 Desember 2025
Ribuan Mengungsi, Ratusan Tewas dalam Banjir dan Longsor di Sumatera

Sabtu 29 November 2025
FPK Riau Gelar Seminar Pembauran Kebangsaan Berperspektif Budaya Melayu

Copyrights © 2025 All Rights Reserved by Situsnews.com
Scroll to top