Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Cooking dan Baking Demo Bersama Chef Pujo Sakti, DCC dan Delisari Edukasi Bundo KKSB dengan Produk Berkualitas
Minggu, 26-10-2025 - 12:07:13 WIB
DCC berkolaborasi dengan PT Delisari Nusantara dalam kegiatan Cooking & Baking Demo bertajuk “Inspirasi Usaha Bakery and Pastry”.
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU – Delisaptinie Cooking Course (DCC) berkolaborasi dengan PT Delisari Nusantara dalam kegiatan Cooking & Baking Demo bertajuk “Inspirasi Usaha Bakery and Pastry”. Acara yang digelar di Dapur DCC Pekanbaru, Jalan Kubang Raya, Sabtu (15/10/2025), diikuti oleh sekitar 40 peserta dari Bundo Kerukunan Keluarga Sumatera Barat (Bundo KKSB) Provinsi Riau dan Kota Pekanbaru.

Dalam kegiatan ini, Chef Pujo Sakti, alumnus Tata Boga Universitas Negeri Medan (Unimed) dan Perguruan Tinggi Tata Boga di Jerman, memberikan edukasi langsung tentang pembuatan berbagai produk pastry dan makanan premium seperti kue ulang tahun berlapis cokelat, Almond Crispy, Lidah Kucing, dan spaghetti.

Chef Pujo dibantu beberapa Bundo KKSB memperagakan setiap tahap pembuatan — mulai dari pengolahan bahan, teknik mencampur adonan, hingga penyajian akhir. Semua proses dilakukan dengan menonjolkan kualitas bahan dan teknik yang tepat agar hasilnya bisa dinikmati maupun dipasarkan secara profesional.

Para peserta tampak antusias mengikuti setiap sesi dan mendapatkan banyak wawasan baru mengenai bahan-bahan premium seperti cokelat couverture, cokelat compound, cokelat bubuk, ragi, maizena, dan berbagai bahan berkualitas lainnya yang digunakan dalam industri bakery modern.

Brand Manager Delisari Nusantara Pekanbaru, Irvan Pohan, didampingi Sales Executive, Juliah, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Delisari dalam memberikan edukasi kepada pengguna dan calon pengguna produk Delisari.

“Cooking dan Baking Demo ini rutin kami adakan untuk menjalin hubungan baik antara produsen dan konsumen. Melalui kegiatan ini, kami ingin membangun komunikasi dua arah yang saling menguntungkan serta memastikan produk kami digunakan dengan cara yang tepat,” ujar Irvan.

Sementara itu, Founder DCC Pekanbaru, Desi Hurianti, SP, menyampaikan komitmen DCC untuk terus menghadirkan instruktur dan produk berkualitas bagi seluruh anggota dan mitra.

“Kami selalu berupaya menghadirkan pelatihan berkualitas dan aplikatif agar para peserta bisa mengembangkan keterampilannya, bahkan membuka peluang usaha sendiri,” ujarnya.

Tentang PT Delisari Nusantara

PT Delisari Nusantara merupakan anak perusahaan dari Citra Bonang Group yang bergerak di bidang distribusi bahan makanan dan minuman premium. Berdiri sejak tahun 1997 dan aktif beroperasi sejak 2001, Delisari kini memiliki jaringan luas dengan 12 kantor cabang dan mitra bisnis lokal di berbagai kota besar di Indonesia, serta telah melebarkan sayap ke Singapura melalui Delisari Food Supplies Ltd.

Delisari Nusantara menyediakan berbagai bahan berkualitas dari berbagai negara seperti Australia, Belgia, Kanada, Prancis, Italia, Malaysia, Singapura, Amerika Serikat, Tiongkok, dan Jepang. Produk-produknya digunakan oleh industri makanan, bakery & pastry, hotel, restoran, dan retail di seluruh Indonesia.

Beberapa brand ternama yang didistribusikan Delisari antara lain Eurial, Bonilaid, Mauri, Inesto, Salud, Blumar, Instant Success, Goldenle, Litaly, Kaviari Paris, Carbery, Master Martini, Cavendish, Hungritos, Bridor, Trifola, Iscon Balaji, Seaborn, Unigra, Yangjiang, dan banyak lagi.

Delisaptinie Cooking Course (DCC)

Delisaptinie Cooking Course (DCC) merupakan lembaga kursus memasak yang berdiri sejak tahun 2016 dan berpusat di Perum Astam House, Jalan Kubang Raya, Pekanbaru. Hingga kini, DCC telah memiliki sekitar 700 alumni yang tersebar di berbagai daerah di Provinsi Riau dan Sumatera Barat, serta membentuk Komunitas Delisaptinie.

Selain kursus memasak, DCC juga membuka Toko Bahan Kue (TBK) DCC di Jalan Kubang Raya KM 1 Pekanbaru untuk memudahkan masyarakat memperoleh bahan-bahan kue berkualitas tinggi.(Rilis)




 
Berita Lainnya :
  • Alarm Dini! BMKG Catat 11 Titik Panas di Sumatera, Riau Ikut Terdeteksi
  • 80+ Brand Meramaikan GJAW 2025, Tiket Sudah Dijual! Berikut Daftar Pesertanya
  • Diduga Langgar Prosedur, LPS Sialang Rampai Kena SP Setelah Videonya Viral
  • WTK Provinsi Riau Rayakan Hari Pahlawan dengan Semangat Kebersamaan
  • Kapolres Tanah Datar berikan penghargaan kepada personel berprestasi
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Alarm Dini! BMKG Catat 11 Titik Panas di Sumatera, Riau Ikut Terdeteksi
    02 80+ Brand Meramaikan GJAW 2025, Tiket Sudah Dijual! Berikut Daftar Pesertanya
    03 Diduga Langgar Prosedur, LPS Sialang Rampai Kena SP Setelah Videonya Viral
    04 WTK Provinsi Riau Rayakan Hari Pahlawan dengan Semangat Kebersamaan
    05 Kapolres Tanah Datar berikan penghargaan kepada personel berprestasi
    06 CROCO by Monsieur Spoon Hadir di Pekanbaru dengan Konsep “Your Everyday Café”
    07 18 Kantor Imigrasi Baru Segera Hadir di Berbagai Provinsi Indonesia
    08 Program Dispensasi Pajak Kendaraan Bermotor di Riau Berakhir 15 Desember
    09 Indonesia Tegaskan Larangan Ekspor Sarang Burung Walet Kotor
    10 Utang Pinjol Warga RI Tembus Rp 90,99 T, Gaji Habis buat Bayar Cicilan
    11 Ayo...!!! Belajar Bahasa Inggris dengan Pak Bhabin
    12 Rektor UIR Lantik Pejabat Struktural Periode 2025-2029, Tekankan Visi Universitas Berkelas Dunia
    13 Mengenal Filosofi Makan 'Hara Hachi Bu' Jepang: Makan Berhenti Sebelum Kenyang Total
    14 Wabup Jhoni Charles Hadiri HUT ke-14 NasDem Rohil, Apresiasi Kontribusi dan Gelar Donor Darah
    15 Korlantas Polri Siapkan Operasi Zebra dan Nataru untuk Amankan Libur Akhir Tahun
    16 Semarak Hari Pahlawan, PWI Riau Gelar Lomba Tenis Meja dan Domino
    17 Rutin Sedekah Subuh 40 Hari, Ini Keajaiban yang Bisa Dirasakan
    18 IHSG Cetak Rekor, SBN Turun, Ekonomi Indonesia Tetap Kuat
    19 Inter Jaga Rekor Tak Terkalahkan, City Tempel Ketat Bayern dan Arsenal
    20 KPK Tetapkan Gubernur Riau Abdul Wahid dan Dua Pejabat Lain Tersangka Korupsi Rp 7 Miliar
    21 Doli: Musda Golkar Riau Harus Jadi Awal Kebangkitan Menuju 2029
    22 Pajero Reborn 2026: SUV Tangguh dengan Desain Modern dan Teknologi PHEV
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © SITUS NEWS - terpercaya dan bersahabat