Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Membuka Ramadhan 1440 H Wali Band Rilis Single Kuy Hijrah di Album Melodi Cinta Ramadhan
Jumat, 03-05-2019 - 16:24:06 WIB
Wali Rilis Single Religi Bersama Artis Nagaswara Lainnya di Album Melodi Cinta Ramadhan 2019
TERKAIT:
   
 

Jakarta-Mengawali Ramadhan 1440 H, label Nagaswara menghadirkan single religi bertajuk 'Melodi Cinta Ramadhan 2019'. Grop band Wali menyajikan lagu terbarunya bertajuk 'Kuy Hijrah'. Sederet artis Nagaswara lainnya juga mempersembahkan lagu religi dengan ragam aransemen menarik. Seperti Rezeki Takkan Tertukar (Bebizy), Takdir (Dinda Permata), Berikan HidayahMU (Susi Ngapak), Jalan LurusMu (Vito Valnino), Berharap AmpunanMu (Sella Selly), Taubat (Velline Chu), Mohon AmpunanMu (Dilza), Syukur dan Ikhlas (Chiko Kichiro).

Album Melodi Cinta Ramadhan 2019 dikemas dalam format CD Album Kompilasi. Album terbaru ini ini menghadirkan 14 single dari para penyanyi dan band yang karyanya menarik untuk disimak.

CEO Nagaswara, Rahayu Kartawiguna mengatakan, peluncuran CD Album Kompilasi berjudul  Melodi Cinta Ramadhan 2019 ini sebagai ajakan berbuat kebaikan serta menyambut bulan Ramadhan yang penuh keberkahan.

"Kumpulan single religi ini bisa memberikan pencerahan sekaligus mengisi makna bulan suci Ramadhan, di mana artis yang bersangkutan juga menjalankan ibadah puasa," kata Rahayu di Green Pramuka Square, Jakarta, Selasa (30/4).

Rahayu berharap peluncuran album kompilasi religi berdampak positif bagi para pencinta musik Tanah Air.

"Saya berharap, dengan peluncuran album kompilasi religi ini bisa memberikan kontribusi positif bagi eksistensi lagu atau musik religi di Tanah Air," imbuhnya.

Band Wali menjadi salah satu band di bawah naungan Nagaswara turut menyumbang lagu religi terbaru berjudul Kuy Hijrah.

Lagu ini mengajak pendengarnya untuk melangkah menuju arah yang lebih baik dan meninggalkan segala semua larangannya.

"Kami melihat fenomena di masyarakat secara seksama, belakangan ini banyak artis dan selebritis banyak yang mengarah kepada arah menuju kebaikan," ujar Apoy, gitaris band Wali.

Ada pun kata Kuy dalam lagu teranyarnya yang bertajuk 'Kuy Hijrah' diambil dari ucapan yang disebutkan anak-anak mileneal.

"Kenapa ada kata ‘kuy’ disini? Kita ingin berdamai dengan kaum milenial dengan diksi yang ada disekitar milenial tersebut," imbuh Apoy saat  Jumpa Pers dan dan Showcase Melodi Cinta Ramadhan 2019.

Setelah Band Wali, sejumlah band dan artis lain juga mengisi CD Album Kompilasi bertajuk Melodi Cinta Ramadhan 2019 ini adalah Merpati Band (Mudik), Datuk Band (Yo Berbagi) dan DeRama Band (Ampunilah) dan band 2RT (Hijrah Itu Indah).

Vellline Chu menyumbang single Taubat dalam CD Album Kompilasi ini.



 
Berita Lainnya :
  • Alarm Dini! BMKG Catat 11 Titik Panas di Sumatera, Riau Ikut Terdeteksi
  • 80+ Brand Meramaikan GJAW 2025, Tiket Sudah Dijual! Berikut Daftar Pesertanya
  • Diduga Langgar Prosedur, LPS Sialang Rampai Kena SP Setelah Videonya Viral
  • WTK Provinsi Riau Rayakan Hari Pahlawan dengan Semangat Kebersamaan
  • Kapolres Tanah Datar berikan penghargaan kepada personel berprestasi
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Alarm Dini! BMKG Catat 11 Titik Panas di Sumatera, Riau Ikut Terdeteksi
    02 80+ Brand Meramaikan GJAW 2025, Tiket Sudah Dijual! Berikut Daftar Pesertanya
    03 Diduga Langgar Prosedur, LPS Sialang Rampai Kena SP Setelah Videonya Viral
    04 WTK Provinsi Riau Rayakan Hari Pahlawan dengan Semangat Kebersamaan
    05 Kapolres Tanah Datar berikan penghargaan kepada personel berprestasi
    06 CROCO by Monsieur Spoon Hadir di Pekanbaru dengan Konsep “Your Everyday Café”
    07 18 Kantor Imigrasi Baru Segera Hadir di Berbagai Provinsi Indonesia
    08 Program Dispensasi Pajak Kendaraan Bermotor di Riau Berakhir 15 Desember
    09 Indonesia Tegaskan Larangan Ekspor Sarang Burung Walet Kotor
    10 Utang Pinjol Warga RI Tembus Rp 90,99 T, Gaji Habis buat Bayar Cicilan
    11 Ayo...!!! Belajar Bahasa Inggris dengan Pak Bhabin
    12 Rektor UIR Lantik Pejabat Struktural Periode 2025-2029, Tekankan Visi Universitas Berkelas Dunia
    13 Mengenal Filosofi Makan 'Hara Hachi Bu' Jepang: Makan Berhenti Sebelum Kenyang Total
    14 Wabup Jhoni Charles Hadiri HUT ke-14 NasDem Rohil, Apresiasi Kontribusi dan Gelar Donor Darah
    15 Korlantas Polri Siapkan Operasi Zebra dan Nataru untuk Amankan Libur Akhir Tahun
    16 Semarak Hari Pahlawan, PWI Riau Gelar Lomba Tenis Meja dan Domino
    17 Rutin Sedekah Subuh 40 Hari, Ini Keajaiban yang Bisa Dirasakan
    18 IHSG Cetak Rekor, SBN Turun, Ekonomi Indonesia Tetap Kuat
    19 Inter Jaga Rekor Tak Terkalahkan, City Tempel Ketat Bayern dan Arsenal
    20 KPK Tetapkan Gubernur Riau Abdul Wahid dan Dua Pejabat Lain Tersangka Korupsi Rp 7 Miliar
    21 Doli: Musda Golkar Riau Harus Jadi Awal Kebangkitan Menuju 2029
    22 Pajero Reborn 2026: SUV Tangguh dengan Desain Modern dan Teknologi PHEV
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © SITUS NEWS - terpercaya dan bersahabat