Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
YPI Utamakan Nasionalisme Dalam Setiap Aspek di ajang International
Kamis, 09-09-2021 - 21:11:07 WIB
TERKAIT:
   
 

Situsnews.com,Jakarta –Beredarnya Video yang diunggah lewat Instagram Live Miss Supranational 2019 oleh Anntonia Porsild beberapa waktu lalu, yang memperdengarkan rekaman suara Andre Sleigh, Direktur Kreatif Miss Supranational organization yang berisi kalimat penghinaan tentang Indonesia memancing amarah dan emosi nitizen Indonesia.


Menyikapi hal ini, YPI, sebagai lembaga besar mengambil langkah langkah bijak untuk menyelesaikan masalah melalui Ketua Bidang Komunikasi YPI, Mega Angkasa menjelaskan
“YPI sudah berkomunikasi dan berkirim surat secara organisasi dari Yayasan Puteri Indonesia ke Miss Supranational Organization secara profesional dan itikad baik, agar pihak Miss Supranational melakukan klarifikasi serta meminta maaf kepada YPI dan juga seluruh masayarakat dan bangsa Indonesia," ujarnya, Kamis (9/9/2021).


Masyarakat Indonesia mengetahui bagaimana perjuangan Yayasan Puteri Indonesia dalam mengirimkan wakilnya melalui Puteri Indonesia untuk berjuang dan mengangkat nama Indonesia di kancah international.
Berbagai prestasi telah ditorehkan Puteri Indonesia di berbagai ajang Internasional semata mata untuk mengangkat nama harum Indonesia dimata dunia. Hal ini tentu saja tidak mudah tanpa dukungan seluruh masyarakat Indonesia.


Berbagai prestasi terbaik yang telah diraih YPI seperti Top 10 Miss Universe, juara 1 di Miss International dan 2nd Runner up di ajang Miss Suprantional dan prestasi lain seperti best national costum serta prestasi lainnya.


Ujar Mega lagi, selain dengan prestasi tersebut, YPI juga memiliki misi khusus sebagai rasa nasionalisme bangsa dengan mempromosikan produk-produk Industri Berbasis Budaya karya anak bangsa, pariwisata dan budaya melalui busana, perhiasan dan kosmetik yang ditampilkan pada saat karantina maupun saat kontes ajang international.
Puteri Indonesia juga tampil membangun solidaritas, persahabatan antara negara negara didunia dengan pesan perdamaian sebagai bagian dari pergaulan dunia.
“Itulah salah satu wujud nasionalisme anak bangsa melalui Puteri Indonesia diajang international.
YPI juga berterima kasih kepada netizen Indonesia, alumni Puteri Indonesia dan alumni Miss Supranational khususnya pageant lover yang selama ini telah memberikan dukungan kepada para puteri Indonesia yang berlaga di ajang internasional termasuk bagaimana perjuangan netizen apabila votes dibutuhkan, dan kami tahu persis perjuangan mereka semata mata untuk nama Indonesia " terang Mega.


Yayasan Puteri Indonesia didirikan oleh founder PT Mustika Ratu Tbk, DR. BRA. Mooryati Soedibyo pada tahun 1992 silam, kini telah menjadi lembaga yang merupakan representative remaja puteri Indonesia sebagai duta bangsa di ajang international.


Dukungan dari masyarakat pun begitu besar ketika Yayasan Puteri Indonesia mengirimkan wakil Indonesia untuk mengikuti ajang bergengsi dunia seperti Miss Universe, Miss International dan Miss Supranational.
Dengan tujuan tak lain untuk memperkenalkan negara tercinta Indonesia sebagai negara yang besar, bermartabat dengan berbagai kekayaan budaya dan keindahan yang dimilikinya yang perlu dikenalkan kepada negara lain sebagai bagian dari pergaulan dunia. (Gugun/Den)


 




 
Berita Lainnya :
  • "Ndasmu Etik": Retorika Jalur Buntu
  • Hari Bela Negara ke-75, FPK Riau Bersama PSMTI Gelar Baksos Donor Darah
  • Hanura Sumbar Desak Gubernur Lantik Komisi Informasi Publik
  • Menhan Disambut Danrem 032/Wbr Kunjungi Korban Erupsi Gunung Marapi
  • Febby Dt Bangso Dari Ketua Ke Ketua
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 "Ndasmu Etik": Retorika Jalur Buntu
    02 Hari Bela Negara ke-75, FPK Riau Bersama PSMTI Gelar Baksos Donor Darah
    03 Hanura Sumbar Desak Gubernur Lantik Komisi Informasi Publik
    04 Menhan Disambut Danrem 032/Wbr Kunjungi Korban Erupsi Gunung Marapi
    05 Febby Dt Bangso Dari Ketua Ke Ketua
    06 Seluruh Korban Erupsi Gunung Marapi Telah Ditemukan
    07 Ganjar Mahfud: Benarkah Akan Dwi Tunggal?
    08 Sinde Puspita,S.Psi MM PhD. Pulang Menata Pendidikan Sumbar
    09 Sekjen Hanura Berpulang, Febby Dt Bangso dan DPD Hanura Sumbar Sampaikan Duka Mendalam
    10 Febby Dt Bangso: Kharisma Ganjar Pranowo Jelas Terlihat di Jalan Santai Perjuangan
    11 Syafri Terpilih Secara Aklamasi Pimpin Forum UMKM Kab. Solok
    12 Diikuti FPK Kabupaten/Kota, Plt Gubri Buka Rakor FPK Riau
    13 Pendamping Halal LP3H UNP Raih Peringkat II Nasional Pendamping Inspiratif
    14 Terima Penghargaan FPK Riau, Gubri Ucapkan Terima Kasih kepada 69 Paguyuban se Riau
    15 Pengurus PWI Sumbar Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya Mantan Bupati Padang Pariaman, Ali Mukhni
    16 Hadirkan Komisioner KPU Riau, Dialog FPK Riau Diikuti Puluhan Tokoh Paguyuban
    17 Dibuka Mayjen TNI (Purn) Wisnu Bawa Tenaya, Putu Senawa Terpilih sebagai Ketua PHDI Riau
    18 Ingin Rawat Sendiri, 24 Petani kampar Minta Keluar dari Program Lanjutan PSR BPDPKS
    19 Staf Khusus Presiden RI Beri Pembekalan Wawasan Kebangsaan dalam PKKMB Universitas Sahid 2023
    20 Kerjasama International USAHID Menggandeng International Islamic Academy of Uzbekistan
    21 Ini 10 Motivator Terbaik dan Terkenal di Indonesia, Nomor Tujuh Paling Muda
    22 Rilis Mini Album Metro, Jebung Padukan Genre dan Warna Musik
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © SITUS NEWS - terpercaya dan bersahabat