Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Indosiar Hadirkan Talent Search Pop Academy Ditengah Pandemi Covid-19
Sabtu, 03-10-2020 - 06:56:13 WIB
Pop Academy Indosiar Ajang Pencarian Bakat Untuk Industri Musik Tanah Air
TERKAIT:
   
 

Situsnews.com,Jakarta-Sukses dengan Liga Dangdut Indonesia 2020 (LIDA), Indosiar kembali mempersembahakan talent search bertajuk 'Pop Academy'sebuah ajang pencarian bakat musik pop terbesar di Indonesia. Pop Academy akan hadir mulai Senin, 5 Oktober 2020 setiap hari pukul 21.00 WIB.

Talent search yang dibuka dengan episode Final Audition, akan menyaring 120 peserta menjadi 40 orang Academia. Pertarungan sengit kompetisi ini akan resmi berlangsung mulai Senin, 12 Oktober 2020 lewat babak Pop Academy Top 40.

Harsiwi Achmad selaku Direktur Programming SCM mengatakan Pop Academy menjadi bukti nyata Indosiar tiada henti hadirkan berbagai terobosan di setiap program yang ditayangkan, bahkan di tengah pandemic saat ini. Proses audisi yang digelar online, hanya satu dari sekian banyak tantangan yang akan dihadapi seperti bagaimana mengemas sebuah program music menjadi tontonan meriah dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan.

“Karena situasi yang sangat dinamis ini, tidak berlebihan bila nantinya lahir lebih dari satu Superstar dari Pop Academy”, tegas Harsiwi dalam jumpa pers yang digelar secara virtual ini.

Untuk melahirkan sosok seorang superstar dari Pop Academy, sejumlah musisi papan atas tanah air, hadir sebagai Dewan Juri. Diantaranya, Ariel ‘NOAH’, Armand Maulana, Ruth Sahanaya, Bebi Romeo, Melly Goeslaw, Giring Ganesha, Pinkan Mambo, Andien, Anji, Rizky Febian dan Soimah. Bahkan penyanyi tanah air yang telah menorah kan prestasi berskala Internasional,Agnez Mo juga akan menilai langsung para Academia di Grand Final Concert dan Result Show Concert Pop Academy.

Para Dewan Juri ini nantinya akan menilai, memberi masukan dan arahan atas penampilan Academia untuk bisa tampil berkembang lebih baiklagi.

Peserta Pop Academi, tidak saja diarahkan oleh para juri agar menghasilkan kualitas vokal yang baik, tapi juga harus tampil prima dengan busakan lewat Fashion Guru yang telah malang melintang di bidang fashion tanah air hingga Internasional, seperti Carend Delano, Maya Ratih dan Diana Putri untuk menilai dan memberikan masukan atas busana yang dikenakan oleh para Academia.

Tak main-main para Fashion Guru yang terlibat dalam Pop Academy kali ini adalah langganan para artis Hollywood seperti Ariana Grande, Camilla Cabello, Janet Jackson, Nicki Minaj, Carrie Underwood.

Sebelumnya Pop Academy telah melangsungkan audisi secara online. Para peserta terpilih kemudian kembali mengikuti Online Audition yang disiarkan melalui Live Streaming di aplikasi Vidio setiap Sabtu dan Minggu pada bulan Agustus lalu.

Seluruh penampilan peserta dinilai langsung Dewan Juri, di antaranya Melly Goeslaw, Giring Ganesha dan Pinkan Mambo. Dari Online Audition tersebut, akhirnya terpilih 120 peserta yang mendapatkan Pop Card untuk melanjutkan perjuangannya di Final Audition di Jakarta.

Nantinya pada babak Final Audition akan ditayangkan On Air di Indosiar, para juri akan memilih dan menentukan 40 Academia yang berhak tampil berkompetisi pada Pop Academy Top 40.

Editor : Dpriyatna




 
Berita Lainnya :
  • Alarm Dini! BMKG Catat 11 Titik Panas di Sumatera, Riau Ikut Terdeteksi
  • 80+ Brand Meramaikan GJAW 2025, Tiket Sudah Dijual! Berikut Daftar Pesertanya
  • Diduga Langgar Prosedur, LPS Sialang Rampai Kena SP Setelah Videonya Viral
  • WTK Provinsi Riau Rayakan Hari Pahlawan dengan Semangat Kebersamaan
  • Kapolres Tanah Datar berikan penghargaan kepada personel berprestasi
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Alarm Dini! BMKG Catat 11 Titik Panas di Sumatera, Riau Ikut Terdeteksi
    02 80+ Brand Meramaikan GJAW 2025, Tiket Sudah Dijual! Berikut Daftar Pesertanya
    03 Diduga Langgar Prosedur, LPS Sialang Rampai Kena SP Setelah Videonya Viral
    04 WTK Provinsi Riau Rayakan Hari Pahlawan dengan Semangat Kebersamaan
    05 Kapolres Tanah Datar berikan penghargaan kepada personel berprestasi
    06 CROCO by Monsieur Spoon Hadir di Pekanbaru dengan Konsep “Your Everyday Café”
    07 18 Kantor Imigrasi Baru Segera Hadir di Berbagai Provinsi Indonesia
    08 Program Dispensasi Pajak Kendaraan Bermotor di Riau Berakhir 15 Desember
    09 Indonesia Tegaskan Larangan Ekspor Sarang Burung Walet Kotor
    10 Utang Pinjol Warga RI Tembus Rp 90,99 T, Gaji Habis buat Bayar Cicilan
    11 Ayo...!!! Belajar Bahasa Inggris dengan Pak Bhabin
    12 Rektor UIR Lantik Pejabat Struktural Periode 2025-2029, Tekankan Visi Universitas Berkelas Dunia
    13 Mengenal Filosofi Makan 'Hara Hachi Bu' Jepang: Makan Berhenti Sebelum Kenyang Total
    14 Wabup Jhoni Charles Hadiri HUT ke-14 NasDem Rohil, Apresiasi Kontribusi dan Gelar Donor Darah
    15 Korlantas Polri Siapkan Operasi Zebra dan Nataru untuk Amankan Libur Akhir Tahun
    16 Semarak Hari Pahlawan, PWI Riau Gelar Lomba Tenis Meja dan Domino
    17 Rutin Sedekah Subuh 40 Hari, Ini Keajaiban yang Bisa Dirasakan
    18 IHSG Cetak Rekor, SBN Turun, Ekonomi Indonesia Tetap Kuat
    19 Inter Jaga Rekor Tak Terkalahkan, City Tempel Ketat Bayern dan Arsenal
    20 KPK Tetapkan Gubernur Riau Abdul Wahid dan Dua Pejabat Lain Tersangka Korupsi Rp 7 Miliar
    21 Doli: Musda Golkar Riau Harus Jadi Awal Kebangkitan Menuju 2029
    22 Pajero Reborn 2026: SUV Tangguh dengan Desain Modern dan Teknologi PHEV
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © SITUS NEWS - terpercaya dan bersahabat