Home Ekonomi Politik Nasional Daerah Hukrim Gaya Hidup Internasional Indeks
Follow Us ON :
 
Cok Simbara Hipnotis Penonton Film Horas Amang
Jumat, 27-09-2019 - 01:56:38 WIB

TERKAIT:
   
 

Jakarta- Film layar lebar dengan nuansa budaya Batak, "Horas Amang: Tiga Bulan untuk Selamanya" diperkenalkan kepada masyarakat. Diperankan Cok Simbara, film ini menjadi natural dan berhasil menampilkan dramatis. Tidak heran, jika para penonton di film ini, nampak sembab seusai menyaksikan film yang akan tayang, Jumat, 26 September  2019 ini.

Horas Amang merupakan film keluarga bernuansa budaya Batak. Horas Amang diperankan Cok Simbara yang memilii tiga anak dan merasa ditinggal sendirian dan tidak terperhatikan. Bahkan ketiga anaknya hendak menjual kampung Toba, tempat yang dibangun turun temurun kakek nenek moyangnya, Batak.

Dramatisasi film ini, begitu hidup. Cok Simbara mampu memerankan peran Horas Amang dengan natural. Film ini, sebuah tontonan segar bagi keluarga untuk kembali mengingatkan pentingnya suatu budaya daerah dan keharmonisan keluarga.

"Meski berlatar budaya Batak, film drama keluarga ini bisa dinikmati oleh penonton dari etnis manapun juga," kata produser Asye Berti Saulina Siregar jumpa pers Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (23/9) malam.

"Filmnya universal, hanya judulnya saja yang Bahasa Batak, dan kebetulan para pemainnya mayoritas orang Batak," tambahnya.

Urai Asye Berti Saulina, film ini dipersembahkan kepada seluruh anak-anak dan siapapun yang merasa masih memiliki ayah.

Sementara itu, Tata Ginting satu diantara pemeran mengungkapkan, tidak mudah mendapatkan film dengan nuansa kedaerahan, sesuai tanah kelahirannya. Nasib baik tengah menerpa Tata Ginting, karena ia bisa terlibat di film bernuansa Batak dengan judul Horas Amang: Tiga Bulan Untuk Selamanya. "Bener-bener nggak sangka bisa terlibat di film dengan nuasana leluhur saya," ujarnya.

Di film Horas Amang Tiga Bulan Untuk Selamanya ia main bareng Cok Simbara, Novita Dewi, Dendi Tambunan, Piet Pagau, Jack Marpaung, Indra Pacique, Vanessa Anggraeni, Elli Sofiani, Ibas Aragi, Jufriaman Saragih, Dodi Epen Cupen, Rizma Simbolon dan Manda Cello.  

Cok Simbara di tempat yang sama mengatakan, dirinya bangga sekali bisa terlibat dalam film Horas Amang Tiga Bulan Untuk Selamanya. Apalagi film yang bercerita tentang adat Batak jarang diproduksi di industri film tanah air. "Senang ya jarang-jarang film tentang Batak. Apalagi perannya saya pikir pas Alhamdulillah bisa menjalaninya dengan baik," tutur Cok.

Sekalipun film Horas Amang Tiga Bulan Untuk Selamanya mengangkat cerita tentang adat Batak, Tanta Ginting memastikan ceritanya menarik dan mudah dipahami masyarakat Indonesia karena menggunakan bahasa Indonesia.

"Film ini berlatar belakang adat Batak tapi ceritanya universal dan dengan bahasa Indonesia. Film ini diperuntukkan buat masyarakat Indonesia. Semoga film ini menjadi tontonan buat masyarakat Indonesia," ucapnya.

Film Horas Amang Tiga Bulan Untuk Selamanya rencananya akan tayang di seluruh bioskop tanah air mulai 26 September 2019 mendatang.



 
Berita Lainnya :
  • "Ndasmu Etik": Retorika Jalur Buntu
  • Hari Bela Negara ke-75, FPK Riau Bersama PSMTI Gelar Baksos Donor Darah
  • Hanura Sumbar Desak Gubernur Lantik Komisi Informasi Publik
  • Menhan Disambut Danrem 032/Wbr Kunjungi Korban Erupsi Gunung Marapi
  • Febby Dt Bangso Dari Ketua Ke Ketua
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 "Ndasmu Etik": Retorika Jalur Buntu
    02 Hari Bela Negara ke-75, FPK Riau Bersama PSMTI Gelar Baksos Donor Darah
    03 Hanura Sumbar Desak Gubernur Lantik Komisi Informasi Publik
    04 Menhan Disambut Danrem 032/Wbr Kunjungi Korban Erupsi Gunung Marapi
    05 Febby Dt Bangso Dari Ketua Ke Ketua
    06 Seluruh Korban Erupsi Gunung Marapi Telah Ditemukan
    07 Ganjar Mahfud: Benarkah Akan Dwi Tunggal?
    08 Sinde Puspita,S.Psi MM PhD. Pulang Menata Pendidikan Sumbar
    09 Sekjen Hanura Berpulang, Febby Dt Bangso dan DPD Hanura Sumbar Sampaikan Duka Mendalam
    10 Febby Dt Bangso: Kharisma Ganjar Pranowo Jelas Terlihat di Jalan Santai Perjuangan
    11 Syafri Terpilih Secara Aklamasi Pimpin Forum UMKM Kab. Solok
    12 Diikuti FPK Kabupaten/Kota, Plt Gubri Buka Rakor FPK Riau
    13 Pendamping Halal LP3H UNP Raih Peringkat II Nasional Pendamping Inspiratif
    14 Terima Penghargaan FPK Riau, Gubri Ucapkan Terima Kasih kepada 69 Paguyuban se Riau
    15 Pengurus PWI Sumbar Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya Mantan Bupati Padang Pariaman, Ali Mukhni
    16 Hadirkan Komisioner KPU Riau, Dialog FPK Riau Diikuti Puluhan Tokoh Paguyuban
    17 Dibuka Mayjen TNI (Purn) Wisnu Bawa Tenaya, Putu Senawa Terpilih sebagai Ketua PHDI Riau
    18 Ingin Rawat Sendiri, 24 Petani kampar Minta Keluar dari Program Lanjutan PSR BPDPKS
    19 Staf Khusus Presiden RI Beri Pembekalan Wawasan Kebangsaan dalam PKKMB Universitas Sahid 2023
    20 Kerjasama International USAHID Menggandeng International Islamic Academy of Uzbekistan
    21 Ini 10 Motivator Terbaik dan Terkenal di Indonesia, Nomor Tujuh Paling Muda
    22 Rilis Mini Album Metro, Jebung Padukan Genre dan Warna Musik
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © SITUS NEWS - terpercaya dan bersahabat