Senin, 12 Januari 2026

Breaking News

  • Dinilai Bertentangan dengan Perda, DPRD Pekanbaru Bahas Perwako RT/RW   ●   
  • Insiden Berulang Pipa Gas TGI di Riau, Pakar Nilai Inspeksi Tak Menyeluruh   ●   
  • Kampus Berdampak: FMIPA UNRI Wujudkan SDGs melalui Kukerta 2026   ●   
  • Pengembangan Batik Lokal, Dekranasda Inhil Tekankan Ciri Khas dan Hak Cipta   ●   
  • Pemkab Kampar Perjuangkan Infrastruktur Jalan, Bupati Temui Wamen PU   ●   
Tenaga Ahli Pengkajian dan Perumusan Pelaksanaan Pembangunan Daerah (TAP4D) Tanah Datar dan Dinas PUPR tinjau jalur Aliran Sungai yang dipenuhi Batuan Sedimen Gunung Marapi
Sabtu 02 Agustus 2025, 13:42 WIB
penumpukan batuan sedimen gunung marapi

 

Pasie Laweh, Sungai Tarab - Banjir Bandang atau Galodo yang pernah melanda Kabupaten Tanah Datar pada 11-Mei-2024 telah berlalu selama setahun lebih, dan sampai saat ini masih banyak tanggung jawab Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Datar ataupun Pemerintah Provinsi Sumatera Barat untuk memperbaiki Infrastruktur yang rusak ataupun normalisasi pasca Bencana Galodo tersebut.

Salah satu Nagari/Desa yang terdampak saat kejadian Banjir Bandang atau Galodo tersebut yaitu Nagari Pasie Laweh Kecamatan Sungai Tarab Kabupaten Tanah Datar yang berada di lereng Gunung Marapi dan memiliki jalur aliran sungai atau Batang Bangkahan yang langsung berhulu di puncak Gunung Marapi.

Setahun lebih sudah galodo menimpa, masih banyak yang harus di normalisasi kembali, salah satu nya jalur Batang Bangkahan Galodo /Aliran Sungai yang berada di Nagari Pasie Laweh.
Jalur Batang Bangkahan yang menuju Sabodam saat kini telah dipenuhi Batuan Sedimen besar dan kecil hingga sama rata dengan bibir aliran sungai tersebut.

Melihat kondisi penumpukan tersebut telah membuat masyarakat Nagari Pasie Laweh, terkhususnya warga Jorong Babussalam dan Jorong Lurah Ampang resah,  yang mana jika terjadi hujan sangat lebat atau turunnya kembali air bah dari puncak Marapi akan meluap ke pemukiman masyarakat.

Dalam hal ini Wali Nagari Pasie Laweh Hidayat, S.Pd, M.Pd.T saat di konfirmasi mengatakan "saya telah pernah memasukan surat ke instansi yang berwenang untuk meminta normalisasi jalur Batang Bangkahan ini, namun yang namanya kita meminta tentu kita menunggu dan saya sangat senang saat ini Tim dari Kabupaten mau hadir dan menanggapi keluhan kami ini"ucap Hidayat.

IMG-20250802-WA0002.jpg

Jum'at (01/8) di ruang kerja Wali Nagari, Kabid PSDA Dinas PUPR dan Pertanahan Jon Kanedi, ST, MT, Tenaga Ahli Pengkajian dan Perumusan Pelaksanaan Pembangunan Daerah (TAP4D)Tanah Datar Wahyu Hidayat, ST serta Mukhtar Effendi, S.Pd, Camat Sungai Tarab A.H.Miza Aziz,S.Sos dan Ketua BPRN Pasie Laweh serta perangkat duduk bersama membahas tentang normalisasi Batang Bangkahan Galodo yang ada di Nagari Pasie Laweh.

Saat kondisi Batang Bangkahan yang dipenuhi  Batuan Sedimen ini sempat di viralkan di media sosial dan mendapat perhatian khusus dari Mukhtar Effendi atau yang sering dikenal dengan panggilan ME salah seorang TAP4D Tanah Datar.

Mukhtar Effendi mengatakan "Insyaallah kita akan berusaha semaksimal mungkin mengurus penanganan normalisasi ini bersama tim ke BWSS V , Pasie Laweh adalah kampung halama saya dan saya sebagai anak nagari akan berusaha keras" ucap ME dengan tegas.

Hal senada juga disampaikan oleh Kabid PSDA Jon Kanedi kepada Wali Nagari untuk mempercepat normalisasi ini mohon kerjasamanya, "secepatnya bantu kami surat menyurat agar bisa segera kami urus ke BWSS V ".

Setelah pertemuan di ruang kerja Wali Nagari rombongan langsung menuju ke area lokasi Sabodam untuk melihat langsung kondisi jalur Batang Bangkahan yang dipenuhi Batuan Sedimen dari Hulu Gunung Marapi.(Arry)

 




Editor :
Kategori : Daerah
Untuk saran dan pemberian informasi kepada situsnews.com, silakan kontak ke email: redaksi situsnews.com
Berita Pilihan
Rabu 07 Januari 2026
Rekomendasi Paket Internet Telkomsel Murah untuk Sebulan, Mulai Rp30 Ribuan

Senin 29 Desember 2025
Upah Minimum Riau 2026 Ditetapkan, Ini Daftar UMK Kabupaten/Kota

Sabtu 27 Desember 2025
Tren Carnivore Diet Makin Populer, Pakar Ungkap Risiko di Balik Klaim Manfaat

Minggu 21 Desember 2025
Mutasi Akhir Tahun, Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres Polda Riau Diganti

Jumat 12 Desember 2025
Besok, Masjid Raya An-Nur Riau Gelar Tabligh Akbar dan Penggalangan Dana untuk Korban Bencana Sumatera

Rabu 10 Desember 2025
Masyarakat Bingung Tanggal Cuti Natal? Ini Penjelasan Resminya

Senin 08 Desember 2025
Beda Warna Beda Khasiat: Ini Nutrisi Anggur Hijau, Merah, dan Hitam

Kamis 04 Desember 2025
Satu Amalan Kecil yang Mengantarkan Seseorang ke Surga

Senin 01 Desember 2025
Ribuan Mengungsi, Ratusan Tewas dalam Banjir dan Longsor di Sumatera

Sabtu 29 November 2025
FPK Riau Gelar Seminar Pembauran Kebangsaan Berperspektif Budaya Melayu

Copyrights © 2025 All Rights Reserved by Situsnews.com
Scroll to top